phobia gelap bisa disembuhkan

Phobia Gelap (Nygtophobia) Bisa Disembuhkan!

Phobia gelap adalah ketakutan yang berlebihan terhadap lingkungan yang gelap, tanpa cahaya, malam, ruangan tertutup, dan semisalnya. Biasanya hal ini terjadi di masa kecil sebagai bagian yang normal dalam pertumbuhan. Namun seiring bertambahnya usia, hal itu menjadi berlebihan dan tidak wajar lagi dialami.

Orang yang mengalami phobia gelap biasanya menghindari berada dalam situasi tau lingkungan yang gelap. Ia bisa merasa cemas, takut, panik jika mengalami atau berada dalam situasi tersebut. Hal ini tentu saja dapat mengganggu diri sendiri dan orang lain di sekitar pengidapnya.

Ciri-Ciri Phobia Kegelapan

Satu atau beberapa ciri berikut ini mungkin dialami oleh seseorang yang mengalami fobia kegelapan:

  • Merasa takut berada di tempat yang gelap, seperti malam, kamar, hutan, ruangan tertutup, gudang, mobil, dsb.
  • Harus tidur dalam keadaan lampu menyala,
  • Takut bepergian di malam hari,
  • Merasa panik, cemas, bahkan pingsan jika berada dalam lingkungan tanpa cahaya.

Penyebab Phobia Gelap

Beberapa kasus mungkin terjadi akibat pengalaman buruk (traumatis), misalnya anak yang dikurung orang tua di ruangan gelap. Ini bisa mengakibatkan seseorang menjadi takut terhadap kondisi kegalapan. Sugesti yang salah dan terus diulang-ulang juga bisa menyebabkan fobia. Misalnya orang tua yang sering menakut-nakuti anak agar tidak keluar malam karena ada hantu.

Adanya asosiasi (menghubung-hubungkan) kondisi kegelapan terhadap situasi yang berbahaya dan mengancam keselamatan, juga dapat menyebabkan fobia kegelapan.

Bayangan-bayangan (mental picture) di dalam pikiran yang memunculkan bahaya karena tidak melihat benda atau lingkungan di sekitar bisa juga menjadi penyebabnya.

Penyebab phobia gelap (Nygtophobia) bisa berbeda bagi setiap orang, dan cara mengatasinya juga akan berbeda.

Cara Mengatasi Phobia Gelap

Phobia gelap merupakan salah satu masalah yang mudah untuk disembuhkan atau dihilangkan. Karena phobia merupakan masalah pikiran, maka terapi yang paling cocok untuk menyembuhkan adalah terapi-terapi kognitif seperti Hipnoterapi, Cognitive Behavioral Therapy (CBT), NLP, Relaksasi, dsb.

Salah satu metode terapi kognitif adalah Hipnoterapi. Melalui Hipnoterapi klien akan dibimbing untuk mengakses Pikiran Bawah Sadarnya dan memaknai ulang kejadian trauma yang menimpanya di masa lalu. Jika tidak ada banyak penyebab, biasanya satu pertemuan sudah cukup untuk mengatasi phobia gelap. Anda bisa lihat lagi tentang Apa itu Hipnoterapi.

Melalui Hipnoterapi, kita juga bisa mesimulasikan kejadian yang sama di masa depan di dalam pikiran. Hal ini tentu saja dapat menghemat waktu dan biaya. Lihat tulisan lengkap tentang Cara Menyembuhkan Phobia Dengan Hipnoterapi.

Obat-obatan mungkin dapat membantu menghilangkan perasaan cemas dan panik yang dialami untuk sesaat. Namun jika tidak mengatasi pencetusnya, maka pengidap bisa saja menjadi tergantung terhadap obat-obatan. Sebaiknya, konsultasikan hal ini terhadap dokter/ psikiater yang menangani Anda.

Jika Anda berminat untuk melakukan Hipnoterapi, Anda boleh mendiskusikannya melalui tombol chat whatsapp yang ada di bawah halaman ini.

Silahkan bertanya di sini...

Scroll to Top